12 Ide Menu Makan Sahur Sederhana dan Praktis
Apakah kamu bingung memutuskan memasak menu makan sahur untuk berpuasa? Apalagi jika kamu jauh dari orang tua, pastinya akan lebih ekstra menyiapkan menu sahur yang praktis dan sederhana.
Pilihan menu yang praktis dan sederhana menjadi kunci utama, karena adanya keterbatasan waktu sahur. Menu sahur sederhana dan praktis tidak membutuhkan waktu yang lama untuk membuatnya.
Ide Menu Makan Sahur yang Sederhana dan Praktis
Supaya kamu dalam kondisi bugar selama menunaikan ibadah puasa Ramadhan, hendaknya mempersiapkan menu sahur yang sehat. Ada banyak menu pilihan makanan sehat yang praktis dan sederhana dalam pembuatannya.
Cah Tauge Ikan Asin
Menu sahur praktis dan sederhana pertama yaitu Cah Tauge Ikan Asin. Menu ini hadir dengan citarasa gurih dari ikan asin. Selain itu, juga sedikit pedas dari irisan cabai.
Hidangan menu ini sangat cocok untuk kamu makan bersama nasi hangat. Apalagi tauge termasuk dalam sayuran yang berfungsi untuk membantu memperlancar sirkulasi darah dalam tubuh manusia.
Hal itu karena nutrisi dalam tauge dapat membantu kamu untuk mempertahankan dan menyeimbangkan jumlah sel dalam darah. Tentunya dengan manfaat seperti itu bisa membantu kamu dalam menjaga puasa seharian penuh.
Mie Goreng Sosis Bakso
Jika kamu bosan dengan menu makan sahur berbau nasi, coba saja mengganti karbohidrat dengan mie telur. Kamu bisa membuat mie goreng dengan tambahan protein sederhana seperti bakso dan sosis.
Selain itu, kamu juga bisa menambahkan suwiran ayam dan sayuran secukupnya. Hidangan ini sangat cocok untuk kamu buat karena praktis dan sederhana. Kamu hanya tinggal menumis bumbu dan menambahkan beberapa bahan.
Telur Dadar Jagung Saus Asam Manis
Rekomendasi makan sahur sederhana berikutnya yaitu telur dadar jagung saus asam manis. Pada umumnya telur dimasak dengan bahan pelengkap agar kandungan gizinya semakin tinggi.
Salah satu pelengkap yang cocok untuk kamu coba yaitu jagung. Kandungan serat dalam jagung sangatlah beragam bentuknya, baik serat yang dapat larut ataupun tidak larut.
Selain itu, hidangan telur dengan jagung juga mampu membantu kamu menghindari penyakit sembelit hingga menjaga kesehatan jantung. Hidangan ini sudah cukup jadi energy untuk kamu berpuasa penuh seharian.
Brokoli Tumis Tahu Telur
Hidangan menu makan sahur yang praktis sekaligus sehat selanjutnya yaitu Brokoli Tumis Tahu Telur. Hidangan yang kaya akan nutrisi dan vitamin ini sangat cocok untuk menemati makan sahur bersama keluarga.
Ada berbagai macam bahan yang membantu kamu untuk melawan radikal bebas, memperkuat jaringan tubuh serta menangkal kuman penyebab infeksi. Kandungan serat dalam sayuran brokoli akan membantu kamu menjaga kesehatan pencernaan.
Selain itu, ada bahan telur yang memiliki banyak kandungan vitamin seperti vitamin B12, B6, folat dan kolin. Semua nutrisi dalam telur dapat meningkatkan kesehatan kognitif otak, sehingga membantu mengatur suasana hati dan memori seseorang.
Cah Sawi Putih
Menu sahur sehat agar tidak lemas selanjutnya yaitu Cah Sawi Putih. Ada banyak kandungan serat pada sayuran sawi putih yang berfungsi untuk memberikan efek kenyang, sehingga kamu tidak akan mudah lapar.
Selain itu, hidangan ini hadir dengan citarasa yang lezat. Semau bahan berpadu menjadi kesatuan yang nikmat untuk kamu santap ketika sahur. Apalagi ada tambahan menu lauk seperti tahu dan tempe.
Kol Gulung Kukus Isi Daging
Hidangan dengan citarasa yang menggugah selera sahur yaitu Kol Gulung Kukus Isi Daging. Makanan ini sangat cocok untuk kamu jadikan menu sahur, kamu bisa menghidangkan nya dengan saus cocolan seperti bumbu kacang dan lainnya.
Apalagi jika kamu menghindari hidangan dengan penggunaan minyak, Kol Gulung Kukus Isi Daging bisa menjadi solusi paling tepat. Kamu juga bisa mengganti isinya dengan bahan lain seperti ayam cincang ataupun tahu saja.
Pada intinya, buatlah menu hidangan yang mampu membantu menjaga nutrisi selama berpuasa.
Nasi Goreng Sarden
Tidak ada alasan seseorang yang mendambakan kepraktisan untuk tidak membuat menu makan sahur nasi goreng. Kali ini kamu bisa menambahkan tambahan bahan sarden dalam menu nasi gorengmu.
Walaupun pada dasarnya hidangan ini tidak disarankan karena masih banyak pilihan lain yang lebih sehat dan ringan untuk pencernaan. Tetapi, sesekali untuk waktu yang tidak sering bisa kamu coba.
Apalagi jika kamu sudah pada tingkat malas memasak dengan menu yang ribet. Tinggal tumis bumbu, masukan nasi dan beberapa bahan pelengkap untuk penambah nutrisi selama puasa.
Tumis Tempe
Siapa yang tidak tahu menu makan sahur paling sederhana ini? Ya! Hidangan Tumis Tempe. Salah satu makanan yang menjadi favorit orang Indonesia. Bukan hanya digoreng biasa saja, tetapi tempe bisa kamu olah menjadi berbagai menu.
Kamu tinggal menumis bumbu dan tempe dengan tambahan irisan cabai agar terasa sedikit pedas. Jika kamu menyukai rasa pedas yang lebih, bisa tambahkan cabai rawit, namun sangat tidak disarankan.
Bubur Ayam Ala Korea
Walaupun menu makan sahur selanjutnya ini terdengar agak ribet, jangan salah kamu hanya perlu mempersiapkan beberapa masakannya sejak malam sebelumnya.
Dengan begitu, ketika sahur kamu hanya menghangatkan sejenak dan menambahkan tumisan daging bulgogi. Bubur ayam yang mudah untuk kamu cerna, sehingga membantu untuk membangkitkan semangat makan ketika sahur.
Capcay
Jika kamu ingin menu makan sahur yang sehat karena adanya sayuran lengkap, bisa memilih hidangan Capcay. Menu makanan yang tergolong chinese food ini cukup mudah untuk kamu buat loh!
Hanya membutuhkan beberapa persiapan sebelumnya yaitu memotong berbagai sayuran sesuai selera dan menumis bumbunya. Kamu juga masih bisa menambahkan berbagai topping lain seperti irisan ayam, bakso ataupun sosis.
Ada banyak kandungan serat dari sayuran yang bisa kamu gunakan untuk menjaga nutrisi dalam tubuh ketika berpuasa seharian.
Ayam Teriyaki
Tidak ada salahnya jika menu makan sahur kamu ala-ala restoran. Kamu bisa mencoba membuat Ayam Teriyaki. Apalagi zaman yang serba canggih, ada banyak ketersediaan bumbu teriyaki yang sudah jadi.
Sehingga, kamu hanya perlu menyiapkan potongan ayam fillet. Baru tumis bumbu dan tambahkan saus teriyaki instan. Makanan ini sangat cocok untuk kamu santap bersama dengan nasi hangat.
Sop Sayur
Memang terkadang makan sahur membutuhkan motivasi yang ekstra, karena kamu perlu bangun di waktu tidur yang masih nyenyak. Solusinya kamu bisa mencoba membuat makanan yang ringan alias tidak berat seperti sop sayur.
Hidangan yang praktis ini sangat ringan dan tidak terlalu mengenyangkan perut kamu secara berlebihan. Kamu bisa menikmatinya begitu saja tanpa ada tambahan nasi, ataupun bisa dengan nasi hangat.
Demikian ide menu makan sahur sederhana dan praktis. Tentunya dari berbagai menu pilihan tersebut kamu bisa mencobanya satu persatu untuk menu setiap hari selama berpuasa.
Atau ternyata kamu punya pilihan menu makan sahur lainnya? Pada intinya buatlah hidangan yang memiliki banyak nutrisi dan gizi. Hal itu untuk membantu menjaga kekebalan dan nutrisi dalam tubuh saat berpuasa.